fakta unik di seri Boruto!!!
Mulai dari kelemahan Boruto, sisi lain dari Hinata, hingga kembalinya jutsu legendaris. Inilah 10 hal unik dan menarik dalam anime Boruto episode 1!
Anime Boruto baru saja rilis pada tanggal 5 April lalu. Setelah lama dinanti-nanti, akhirnya kita bisa menyaksikan aksi dari anak-anak Naruto dan juga ninja lainnnya. Fans juga menyambut anime ini dengan hype yang sangat tinggi. Nah, dari Boruto episode 1 sendiri, ternyata cukup banyak hal-hal unik (dan aneh) yang muncul—baik dalam segi cerita ataupun teknis. Jadi, hal apa sajakah itu? Yuk, kita lihat dalam daftar 10 hal unik dalam anime Boruto episode 1 di bawah ini:
Perlu diingat, artikel ini mengandung spoiler dari anime Boruto episode 1. Jika kamu belum menonton episode pertama Boruto dan tidak ingin terkena spoiler. Ada baiknya kamu berhenti membaca sampai sini. Jika kamu tidak keberatan terkena spoiler, silakan lanjutkan membaca.
SPOILER ALERT!
1
Kemunculan Kawaki (Apakah Dia Adalah Denki?)
Hal pertama yang paling menarik dalam anime ini adalah kemunculan Kawaki di episode 1. Meski anime-nya sendiri menampilkan cerita original, tetapi adegan dibuka dengan adegan yang sama seperti manga. Nah, kemunculan perdana Kawaki versi anime ini juga menimbulkan hype tersendiri. Banyak yang bertanya-tanya siapakah sebenarnya Kawaki yang (kemungkinan besar) telah membunuh Naruto dan bahkan Sasuke serta seluruh ninja Konoha ini? Banyak fans yang berpendapat bahwa Kawaki adalah Denki, tetapi sepertinya tidak demikian.
2
Makanan Favorit Boruto
Dalam episode pertama, kita bisa melihat bahwa Boruto sangat lengket dengan makanan bernama hamburger. Meski belum dikonfirmasikan secara resmi oleh Masashi Kishimoto, atau Mikeo Ikemoto dan Ukyo Kodachi, tetapi kita bisa berasumsi bahwa makanan favorit Boruto adalah hamburger. Hal ini cukup unik mengingat hamburger mirip dengan ramen—makanan kesukaan Naruto—yaitu keduanya sama-sama junk food!
Like father like son. Haha.
3
Boruto Bisa Menggunakan Kagebunshin Sebelum Masuk Akademi Ninja
Dalam manga spin off yang berjudul Naruto Gaiden, kita tahu bahwa Boruto sudah bisa menggunakan Kagebunshin saat berlatih tanding melawan Naruto. Saat itu, Boruto sudah masuk di Akademi Ninja dan kita berasumsi bahwa Boruto sudah bisa menggunakan Kagebunshin semenjak saat itu. Akan tetapi, ternyata di anime Boruto episode 1, kita mendapatkan fakta baru bahwa Boruto sudah bisa menggunakan Kagebunshin bahkan sebelum menimba ilmu di Akademi Ninja—sangat berbanding terbalik dengan ayahnya yang kesulitan menggunakan Bunshin bahkan ketika hendak lulus Akademi Ninja. Hebat ya?
Meskipun Boruto hebat, tetapi dia juga memiliki beberapa kelemahan, lho. Apa sajakah itu?
4
Sisi Lain Hinata Uzumaki
Hinata awalnya dikenal sebagai seorang gadis yang kalem dan sangat pemalu. Akan tetapi, seiring berjalannya cerita Naruto, karakter cewek ber-oppai yang disukai oleh para fans ini terus berkembang menjadi seorang sosok perempuan pemberani, tegas dan juga… galak!
Ok, mungkin tidak galak kepada semua orang dan lebih tepatnya hanya galak pada anaknya sendiri. Kita bisa melihat bagaimana Boruto takut pulang terlambat karena takut dimarahi ibunya. Saat makan malam pun, kita bisa melihat bagaimana Hinata memarahi (menasehati) Boruto. Akan tetapi, baru seperti itu saja Boruto sudah ketakutan. Tampaknya kini Hinata jadi sosok ibu-ibu yang seram ya? Dan Hinata pun tampaknya menjadi kelemahan pertama (dan mungkin terbesar) Boruto yang diperlihatkan di anime. Haha.
5
Boruto Tidak Jago Melempar Shuriken
Kelemahan lainnya milik Boruto yang diperlihatkan dalam anime Boruto episode 1. Ya, Boruto tidak jago melemparkan shuriken. Hal itu terlihat dari bagaimana dia meleset ketika hendak menyelamatkan Denki dan tiga karakter sampingan di dalam kereta. Meski begitu, kemungkinan besar kelemahan Boruto ini akan segera teratasi begitu dia masuk dan berlatih di Akademi Ninja. Yah, kita lihat saja perkembangan Boruto nanti dalam episode selanjutnya.
6
Denki Sanggup Menarik Empat Orang
Ini sebenarnya
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Sebetulnya Bagaimana Goku Menyelamatkan Master Roshi di Dragon Ball Super 105?
Sebetulnya Bagaimana Goku Menyelamatkan Master Roshi di Dragon Ball Super 105? Bagaimana sebetulnya Goku menyelamatkan Master ...
-
Saat ini Boruto The Movie sudah hadir dengan mengambil waktu setelah 15 tahun perang dunia ninja ke-4. Nah terus bagaimana perubahan setela...
-
Siapa sih yang tidak mengenal sunade yaitu Hokage ke5 di serial Naruto.. Tapi masa sih sunade tidak punya ayah dan ibu tapi mempunyai kak...
No comments:
Post a Comment